Welcome

<< Mulai dengan cerita yang menarik>> << SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA >>

Jumat, 25 April 2025

Evaluasi SOAL LUS dan Kisi Kisi US sesuai Clue Indikator untuk Menghadapi US kelas 9

 

 

Rangkuman Materi IPS Sesuai dengan Kisi-Kisi US IPS SMP Bandar Lampung 2025


Identitas

Mata Pelajaran

:

IPS

Kelas 

:

9   BA  

Materi

:

Membahas Kisi Kisi US IPS

Pertemuan ke

:

1   dari  1

Guru Pengampu

:

Aprizal

Waktu Pembelajaran

:

Jumat  25  April  2025



Silakan klik link dibawah ini

KISI KISI US IPS 2024/2025 sesuai Indikator dan Clue soal


Soal LUS Kelas 9 TP. 2024/2025



KD

3.4  Menganalisis kronologi, perubahan dan kesinambungan ruang (geografis, politik, ekonomi, pendidikan, sosial, budaya) dari awal kemerdekaan sampai awal reformasi


Tujuan Pembelajaran 

Melalui Pembelajaran Discovery Learning peserta didik diharapkan dapat Menganalisis Perubahan & kesinambungan dari awal kemerdekaan sampai awal reformasi.

   

Materi

 Assalamu'alaikum Wr.Wb.

 الـحَمْدُ للهِ رَبِّ العَالَـمِيْنَ ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى أَشْرَفِ الأَنْبِيَاءِ وَالـمُرْسَلِيْنَ ، نَبِيِّنَا وَحَبِيْبِنَا مُـحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَعِيْنَ ، وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدِّيْنِ ، أَمَّا بَعْدُ

Alhamdulillaahi robbil ‘aalamiin, wassholaatu wassalaamu ‘alaa asyroofil anbiyaa-i wal mursaliin, nabiyyinaa wahabiibinaa muhammadin, wa’ala alihi washahbihi aj’ma’iin,wa mantabi’ahum biihsanin ilaa yaumiddin, Amma ba’du.

Bagaimana kabarnya hari ini,  jangan siasiakan waktu dalm beribadah ya? sehat semua yaa.. alhamdulillah..

Insyaa allah kalian sudah sholat subuh semua yaa, sebelum belajar baiknya kita berdoa sejenak.. berdoa mulai... aamiin.   Semoga kita semua dalam keadaan sehat walafiat dan selalu dalam lindungan Allah Swt. Aamiin

Alhamdulillah hari ini, kita bisa bertemu kembali dalam pelajaran IPS.

Semoga dalam proses pembelajaran kita diberi kemudahan dalam pemahaman. aamiin.

 Lets goooo…… kita mulaiiii.

   III.         Pendidikan

Pada zaman penjajahan kesempatan untuk memperoleh pendidikan bagi anak anak Indonesia sangat terbatas. Dari sejumlah anak-anak usia sekolah, hanya sebagian kecil saja yang sempat menikmati sekolah. Akibatnya, sebagian besar penduduk Indonesia masi buta huruf. Oleh karena itu segera setelah proklamasi kemerdekaan pemerintah mengangkat Ki hajar dewantara sebagai mentri Pendidikan, pengajaran, dan kebudayaan (PpdanK) Ki hajar Dewantara menjabat jabatan ini hanya selama 3 bulan. Kemudian, jabatan Menteri PP dan K dijabat oleh Mr. T.S.G. Mulia yang hanya menjabat selama 5 bulan. Selanjutnya, jabatan Menteri PP dan K dijabat oleh Mohammad Syafrei kemudian ia digantikan oleh Mr. Suwandi

Pada masa jabatan Mr. Suwandi, dibentuk Panitia Penyelidik Pengajaran Republik Indonesia yang bertugas untuk meneliti dan merumuskan masalah pengajaran setelah Kemerdekaan. Setelah menyelesaikan tugasnya, panitia ini menyampaikan saran-saran kepada pemerintah. Kemudian, disusunlah dasar struktur dan sistem pendidikan di Indonesia. Tujuan umum pendidikan di Indonesia merdeka adalah mendidik anak-anak menjadi warga negara yang berguna, yang diharapkan kelak dapat memberikan pengetahuannya kepada negara. Dengan kata lain, tujuan pendidikan pada masa itu lebih menekankan pada penanaman semangat patriotisme. Ilmu Pengetahuan Sosial 119 Pendidikan pada awal Kemerdekaan terbagi atas 4 tingkatan, yaitu: pendidikan rendah, pendidikan menengah pertama, pendidikan menengah atas, dan pendidikan tinggi. Pada akhir tahun 1949, tercatat sejumlah 24.775 buah sekolah rendah di seluruh Indonesia. Untuk pendidikan tinggi, sudah ada sekolah tinggi dan akademi di beberapa kota seperti Jakarta, Klaten, Solo dan Yogyakarta. Selain itu, ada pula universitas seperti Universitas Gajah Mada

  IV.         Budaya

Perkembangan budaya sebenarnya sudah terjadi sejak Indonesia belum merdeka. Banyak seniman yang melakukan perjuangan dengan menggunakan karya seninya, seperti lukisan, puisi, prosa. Misalnya, Raden Saleh melakukan kritik terhadap penjajah Belanda dengan menggunakan media seni lukis. Lukisan yang dibuat oleh Raden Saleh menggambarkan suatu penderitaan rakyat Indonesia dan juga kekejaman dari penjajah Belanda.


Evaluasi 

1. Jelaskan perubahan dan kesinambungan Perubahan & kesinambungan dari awal kemerdekaan?


Kesimpulan

Perubahan dan kesinambungan dari awal kemerdekaan sampai awal reformasi di Indonesia meliputi perubahan sistem pemerintahan, konstitusi, dan kabinet. 

Perubahan sistem pemerintahan 

Pada awal kemerdekaan, Indonesia menerapkan sistem parlementer.

Sistem pemerintahan berubah dari presidensial ke parlementer karena adanya penyimpangan terhadap UUD 1945.

Perubahan konstitusi 

Konstitusi Indonesia mengalami perkembangan dalam beberapa periode, yaitu UUD 1945, Konstitusi RIS 1949, UUDS 1950, dan kembali UUD 1945.

UUD 1945 diubah secara bertahap empat kali, yaitu pada tahun 1999, 2000, 2001, dan 2002.

Perubahan kabinet 

Sejak awal kemerdekaan, telah terbentuk 36 Kabinet Republik Indonesia dengan sistem kabinet yang berbeda.

Susunan kabinet berubah seiring dengan pergantian pemimpin dan sistem yang dipakai.

Perubahan lainnya

Indonesia mengalami ketidakstabilan pada awal kemerdekaan. 

Terjadi berbagai pemberontakan, seperti Pemberontakan PKI Madiun, Pemberontakan DI/TII, dan Pemberontakan APRA. 

Era Orde Baru berakhir pada tahun 1998 dengan pengunduran diri Soeharto sebagai presiden. 

Pengunduran diri Soeharto menandai berakhirnya Orde Baru dan awal dari era reformasi di Indonesia. 


Referensi 

https://aprizal79.blogspot.com

roboguru.ruangguru.com

https://buku.kemdikbud.go.id/

https://www.sma-syarifhidayatullah.sch.id/2021/06/kedatangan-bangsa-eropa-ke-nusantara.html

https://www.ruangguru.com/

https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5832919/apa-saja-perubahan-sosial-budaya-pasca-proklamasi-kemerdekaan-ini-penjelasannya.

https://www.youtube.com/watch?v=mOhID6SLCM4