Welcome

<< IPS Papi Ijal>> << SELAMAT DATANG DI BLOG SAYA >>

Jumat, 20 Januari 2023

P6 (9.CB) Memahami berbagai konsep Pasar Bebas (Masyarakat Ekonomi Asia, AFTA, APEC, Uni Eropa).

 Jumat,  20 Januari   2023

Aprizal

IPS


IX .A  Selasa  78 Rabu   78

IX. B  Selasa  45 Jumat 45

IX. C  Kamis   34 Jumat  23

IX. D  Senin   56 Selasa   12

IX. E  Selasa  910 Rabu  910

IX. F  Senin    12 Rabu    12

 

Assalamu'alaikum Wr.Wb.

الـحَمْدُ للهِ رَبِّ العَالَـمِيْنَ ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى أَشْرَفِ الأَنْبِيَاءِ وَالـمُرْسَلِيْنَ ، نَبِيِّنَا وَحَبِيْبِنَا مُـحَمَّدٍ وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ أَجْـمَعِيْنَ ، وَمَنْ تَبِعَهُمْ بِإِحْسَانٍ إِلَى يَوْمِ الدِّيْنِ ، أَمَّا بَعْدُ

Alhamdulillaahi robbil ‘aalamiin, wassholaatu wassalaamu ‘alaa asyroofil anbiyaa-i wal mursaliin, nabiyyinaa wahabiibinaa muhammadin, wa’ala alihi washahbihi aj’ma’iin, wa man tabi’ahum biihsanin ilaa yaumiddin, Amma ba’du.

Selamat pagi anak-anakku  kelas IX yang  cerdas

Bagaimana kabarnya hari ini? sehat semua yaa.. alhamdulillah..

In syaa allah kalian sudah sholat subuh semua yaa, 

Sebelum belajar baiknya kita berdoa sejenak.. berdoa mulai...     

aamiin

 

Semoga kita semua dalam keadaan sehat walafiat dan selalu dalam lindungan Allah Swt. aamiin

Alhamdulillah hari ini, kita bisa bertemu kembali dalam pelajaran IPS.

Sebelum kita mulai, marilah kita membaca doa terlebih dahulu.

Anak-anakku, pada pertemuan kali ini, kita akan mempelajari

Materi di awal semester Genap bagi kelas IX 

Baiklah silakan baca dan pahami materi pengantar  berikut  berikut ini :

 

Kompetensi Dasar

3.3   Menganalisis ketergantungan antarruang dilihat dari konsep ekonomi (produksi, distribusi, konsumsi, harga, pasar) dan pengaruhnya terhadap migrasi penduduk, transportasi, lembaga sosial dan ekonomi, pekerjaan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat.

 

Tujuan Pembelajaran

 

Melalui Pembelajaran Discovery Learning peserta didik diharapkan dapat :

            Menjelaskan strategi pengembangan pusat-pusat  keunggulan ekonomi untuk   

  kesejahteraan masyarakat


Materi Pokok

Ketergantungan antarruang dan pengaruhnya terhadap kesejahteraan masyarakat

 

Sub Materi

Menjelaskan berbagai konsep Pasar Bebas (Masyarakat Ekonomi Asia, AFTA, APEC, Uni Eropa).

 

Penjelasan ringkas


Pasar bebas atau dikenal juga dengan perdagangan bebas adalah kebijakan dimana pemerintah tidak melakukan diskriminasi terhadap impor atau impor.

Perdagangan bebas dapat dicontohkan dengan Uni Eropa, MEA dan sebagainya. Kebijakan perdagangan bebas umumnya mempromosikan hal-hal berikut.

1.        Perdagangan barang tanpa pajak termasuk tarif atau hambatan perdagangan lainnya.

2.        Perdagangan jasa tanpa pajak atau hambatan perdagangan lainnya.

3.        Akses ke pasar yang tidak diatur.

4.        Akses informasi pasar yang tidak diatur.

5.        Perdagangan jasa tanpa pajak atau hambatan perdagangan lainnya.

Banyak organisasi dalam kaitannya dengan perdagangan atau pasar bebas. Adapun beberapa macam organisasi ekonomi dalam rangka perdagangan bebas diantaranya adalah sebagai berikut :

 Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA)

Masyarakat Ekonomi ASEAN atau yang biasa disingkat menjadi MEA secara singkatnya bisa diartikan sebagai bentuk integrasi ekonomi ASEAN yang artinya semua negara-negara yang berada di kawasan Asia Tenggara (ASEAN) menerapkan sistem perdagangan bebas.

Kurang lebih dua dekade yang lalu tepatnya Desember 1997 ketika KTT ASEAN yang diselenggarakan di Kota Kuala Lumpur, Malaysia disepakati adanya ASEAN Vision 2020 yang intinya menitikberatkan pada pembentukan kawasan ASEAN yang stabil, makmur, dan kompetitif dengan pertumbuhan ekonomi yang adil dan merata serta dapat mengurangi kemiskinan dan kesenjangan sosial.

Pada bulan Oktober 2003 ketika KTT ASEAN di Bali, Indonesia menyatakan bahwa Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) menjadi tujuan dari integrasi ekonomi regional di kawasan Asia Tenggara yang akan diberlakukan pada tahun 2020.

ASEAN Economic Community yang dibentuk dengan misi menjadikan perekonomian di ASEAN menjadi lebih baik serta mampu bersaing dengan negara-negara yang perekonomiannya lebih maju dibandingkan dengan kondisi Negara ASEAN saat ini. Selain itu dengan terwujudnya ASEAN Community, dapat menjadikan posisi ASEAN menjadi lebih strategis di kancah Internasional.

 Tujuan Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA)

Tujuan utama MEA 2015 yang ingin menghilangkan secara signifikan hambatan-hambatan kegiatan ekonomi lintas kawasan tersebut, diimplementasikan melalui 4 pilar utama, yaitu :

·  MEA pun akan dijadikan sebagai kawasan yang memiliki perkembangan ekonomi yang merata, dengan memprioritaskan pada Usaha Kecil Menengah (UKM). Kemampuan daya saing dan dinamisme UKM akan ditingkatkan dengan memfasilitasi akses mereka terhadap informasi terkini, kondisi pasar, pengembangan sumber daya manusia dalam hal peningkatan kemampuan, keuangan, serta teknologi.

·  MEA akan dibentuk sebagai kawasan ekonomi dengan tingkat kompetisi yang tinggi, yang memerlukan suatu kebijakan yang meliputi competition policyconsumer protectionIntellectual Property Rights (IPR), taxation, dan E-Commerce.

·  MEA sebagai pasar tunggal dan basis produksi internasional (single market and international production base) dengan elemen aliran bebas barang, jasa, investasi, tenaga kerja terdidik dan aliran modal yang lebih bebas

·  MEA akan diintegrasikan secara penuh terhadap perekonomian global. Dengan membangun sebuah sistem untuk meningkatkan koordinasi terhadap negara-negara anggota. Selain itu, akan ditingkatkan partisipasi negara-negara di kawasan Asia Tenggara pada jaringan pasokan global melalui pengembangkan paket bantuan teknis kepada negara-negara Anggota ASEAN yang kurang berkembang.

 

MEA

 Asean Free Trade Area (AFTA)

ASEAN Free Trade Area (AFTA) merupakan wujud dari kesepakatan dari negara-negara ASEAN untuk membentuk suatu kawasan bebas perdagangan dalam rangka meningkatkan daya saing ekonomi kawasan regional ASEAN dengan menjadikan ASEAN sebagai basis produksi dunia serta serta menciptakan pasar regional bagi 500 juta penduduknya.

AFTA dibentuk pada waktu Konperensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke IV di Singapura tahun 1992. Awalnya AFTA ditargetkan ASEAN FreeTrade Area (AFTA) merupakan wujud dari kesepakatan dari negara-negara ASEAN untuk membentuk suatu kawasan bebas perdagangan dalam rangka meningkatkan daya saing ekonomi kawasan regional ASEAN dengan menjadikan ASEAN sebagai basis produksi dunia akan dicapai dalam waktu 15 tahun (1993-2008), kemudian dipercepat menjadi tahun 2003, dan terakhir dipercepat lagi menjadi tahun 2002.

Skema Common Effective Preferential Tariffs For ASEAN Free Trade Area ( CEPT-AFTA) merupakan suatu skema untuk 1 mewujudkan AFTA melalui : penurunan tarif hingga menjadi 0-5%, penghapusan pembatasan kuantitatif dan hambatan-hambatan non tarif lainnya.

Perkembangan terakhir yang terkait dengan AFTA adalah adanya kesepakatan untuk menghapuskan semua bea masuk impor barang bagi Brunai Darussalam pada tahun 2010, Indonesia, Malaysia, Philipina, Singapura dan Thailand, dan bagi Kamboja, Laos, Myanmar dan Vietnam pada tahun 2015.

Tujuan AFTA

·  Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga produk ASEAN memiliki daya saing kuat di pasar global.

·           Menarik lebih banyak Foreign Direct Investment (FDI).

·  Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN (intra-ASEAN     Trade).

Memahami APEC dan Uni Eropa

Apakah kamu pernah mendengar istilah pasar bebas?

Pasar bebas adalah kondisi pasar ideal, di mana seluruh kegiatan perekonomian sepenuhnya berada pada dinamika permintaan dan penawaran.

Pasar akan memengaruhi keputusan ekonomi dan pergerakan setiap individu yang berhubungan dengan uang, barang, dan jasa.

 

Kita  akan membahas mengenai materi Ekonomi kelas 9 tentang jenis pasar bebas di dunia, di antaranya adalah MEA, Uni Eropa, AFTA, APEC.

Pasar bebas atau merupakan kondisi ketika negara-negara mengurangi tarif atau bahkan menghilangkan tarif barang yang masuk dari atau ke luar negeri.

Tujuan pasar bebas adalah untuk meningkatkan kegiatan perdagangan.

 

Pasar bebas ditandai dengan kesepakatan dari negara-negara yang ikut serta dalam perjanjian pasar bebas tersebut.

Lalu, bagaimana kerja dan apa saja jenis pasar bebas di dunia?

Daripada penasaran, langsung simak ulasannya, yuk!

Asia Pacific Economic Corporation (APEC)

Perubahan di Uni Soviet dan Eropa Timur merupakan salah satu latar belakang berdirinya APEC. Runtuhnya Uni Soviet dengan sistem ekonomi komunis yang tertutup secara bertahap diikuti oleh negara Eropa Timur yang berubah menjadi sistem ekonomi liberal dan bebas. Kemudian muncullah kesadaran bahwa pada dasarnya setiap negara saling membutuhkan.

Pada saat itu sedang berlangsung perundingan di Uruguay yang melatarbelakangi terbentuknya WTO. Karena kekhawatiran gagalnya perundingan tersebut, kemudian terbentuklah APEC. Organisasi APEC diprakarsai perdana Menteri Australia Bob Hawke ketika berpidato di SEOUL tahun 1989. Pada akhir tahun 1989 itulah 12 negara yang hadir di Canbera sepakat mendirikan APEC.

Tujuan pembentukan APEC

Tujuan pembentukan APEC adalah :

 

v Untuk meningkatkan kesejahteraan dan pertumbuhan ekonomi di kawasan Asia Pasifik dan meningkatkan kerja sama ekonomi melalui peningkatan volume perdagangan dan investasi.

v  Memperjuangkan kepentingan ekonomi di kawasan Asia Pasific.

v  Tempat usaha negara maju untuk membantu negara berkembang.

v  Meningkatkan perdagangan dan investasi antar anggota.

v  Menjalankan kebijakan ekonomi secara sehat dengan tingkat inflasi rendah.

v  Mengurangi dan mengatasi sengketa ekonomi perdagangan.

 Uni Eropa (Masyarakat Ekonomi Eropa/MEE)

Masyarakat Ekonomi Eropa (European Economic Community) atau Uni Eropa (European Union). Sejak berakhirnya Perang Dunia II, Eropa mengalami kemiskinan dan perpecahan. Usaha untuk mempersatukan Eropa sudah dilakukan. Namun, keberhasilannya bergantung pada dua negara besar, yaitu Prancis dan Jerman Barat.

Pada tahun 1950 Menteri Luar Negeri Prancis, Maurice Schuman berkeinginan menyatukan produksi baja dan batu bara Prancis dan Jerman dalam wadah kerja sama yang terbuka untuk negara-negara Eropa lainnya, sekaligus mengurangi kemungkinan terjadinya perang. Keinginan itu terwujud dengan ditandatanganinya perjanjian pendirian Pasaran Bersama Batu Bara dan Baja Eropa atau European Coal and Steel Community (ECSC) oleh enam negara, yaitu Prancis, Jerman Barat (Republik Federal Jerman-RFJ), Belanda, Belgia, Luksemburg, dan Italia. Keenam negara tersebut selanjutnya disebut The Six State.

Keberhasilan ECSC mendorong negara-negara The Six State membentuk pasar bersama yang mencakup sektor ekonomi. Melalui perjanjian Maastrich, ke–12 negara anggota Masyarakat Eropa dipersatukan dalam mekanisme Kesatuan Eropa, dengan pelaksanaan secara bertahap.

The Treaty on European Union mulai dilaksanakan pada tanggal 1 Januari 1993, setelah diratifikasi oleh semua parlemen anggota masyarakat Eropa. Mulai tahun 1999, Masyarakat Eropa hanya mengenal satu mata uang yang disebut European Currency Unit (ECU) atau (European Union – EU). Beberapa bentuk perjanjian yang pernah dilakukan MEE harus mengalami beberapa kali amandemen. Hal itu berkaitan dengan bertambahnya anggota.

Pada tahun 2004 keanggotaan Uni Eropa berjumlah dua puluh lima negara. Sepuluh negara yang menjadi anggota baru Uni Eropa sebelumnya berada di wilayah Eropa Timur. Negara anggota Uni Eropa yang baru itu adalah Republik Ceko, Estonia, Hongaria, Latvia, Lithuania, Malta, Polandia, Siprus, Republik Slovakia, dan Slovenia.

Tujuan MEE

·   Integrasi Eropa dengan cara menjalin kerja sama ekonomi, memperbaiki taraf hidup, dan memperluas lapangan kerja.

·   memajukan perdagangan dan menjamin adanya persaingan bebas serta keseimbangan perdagangan antarnegara anggota.

·   Menghapuskan semua rintangan yang menghambat lajunya perdagangan internasional.

·   Meluaskan hubungan dengan negara-negara selain anggota MEE.

 World Trade Organization (WTO)

WTO sebagai organisasi perdagangan dunia merupakan satu-satunya badan internasional yang mengatur masalah perdagangan antarnegara. Organisasi ini dibentuk tanggal 1 Januari 1995 untuk menggantikan GATT (General Agreement on Traffict and Trade). WTO terbentuk setelah dilakukannya perundingan putaran Uruguay atau Uruguay Round (1986–1994).

Anggota dari WTO saat ini lebih dari 150 negara dengan 117 negara diantaranya adalah negara berkembang.

Tujuan WTO

·  Meningkatkan kesejahteraan negara-negara anggota melalui perdagangan bebas.

·  Membantu produsen barang dan jasa serta eksportir dan importir dalam kegiatan perdagangan.

·  Mendorong lebih terbukanya perdagangan dunia.

·  Menciptakan rangkaian aturan dan prinsip guna mengatur perdagangan internasional.

·  Menyusun kewajiban anggotanya untuk menjamin berjalannya sistem internasional non-diskriminatif.

·  Menyediakan forum untuk membicarakan isu-isu perdagangan internasional.

·  Menyediakan mekanisme penyelesaian perdagangan internasional.

Nah Kids demikian  pembahasan mengenai materi ekonomi kelas 9 tentang jenis pasar bebas di dunia, di antaranya adalah MEA, Uni Eropa, AFTA, APEC.

 

Tugas kalian adalah :

 

Adakah manfaat Pasar Bebas  MEA, AFTA, APEC, dan Uni Eropa bagi Indonesia sehubungan dengan aktivitas pasar bebas?

Jelaskan masing2 manfaat Pasr bebas diatas…

 

 

Sumber referesnsi;

https://kids.grid.id/read/473085588/ekonomi-kelas-9-jenis-pasar-bebas-di-dunia-mea-uni-eropa-afta-apec?page=all



9 komentar:

Bilal Pratama mengatakan...

Nama bilal Pratama
Kls9b
Ket hadir
Jawaban
Manfaat MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN)

MEA merupakan pasar bebas di kawasan asia tenggara. Sesuai dengan namanya, negara-negara yang tergabung di MEA adalah negara-negara ASEAN. Dalam MEA, seluruh negara anggota diperbolehkan menjual barang dan jasa ke seluruh anggota tanpa tarif. Selain barang-barang, jasa juga termasuk dalam kategori yang "dijual" di MEA. Oleh karena itu muncul tenaga kerja profesional dari luar negeri, misalnya dokter, akuntan, pengacara bahkan guru. Selain itu, MEA memungkinkan negara-negaranya untuk membentuk pasar tunggal sehingga kompetisi meningkat diantara anggota.

MEA dibentuk pada tahun 2015. Untuk Indonesia, MEA adalah peluang dan tantangan. MEA dianggap sebagai peluang karena dengan adanya MEA, kesempatan bagi produsen dalam negeri untuk memperluas jangkauan pasar semakin besar. Di sisi lain, MEA juga merupakan tantangan karena barang-barang Indonesia masih banyak yang belum mampu bersaing di luar negeri. MEA akan berhasil jika pemerintah, produsen dan konsumen dalam negeri bekerja sama membangun produk-produk dalam negeri terutama usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Manfaat AFTA (Asean Free Trade Area)

AFTA adalah kesepakatan dari negara-negara ASEAN untuk membentuk kawasan perdagangan bebas guna meningkatkan daya saing ekonomi di kawasan regional ASEAN. Dengan adanya AFTA, ASEAN berharap dapat menjadi basis produksi dunia dengan menciptakan pasar regional untuk 500 juta penduduk ASEAN. AFTA dibentuk pada tahun 1992 di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke IV di Singapura.

Tujuan pembentukan AFTA:

1. Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga ASEAN memiliki daya saing tinggi di tingkat global.

2. Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN

3. Meningkatkan ketertarikan investasi dari negeri dalam bentuk foreign direct investment.

Manfaat APEC (Asia Pasific Economic Cooperation)

APEC adalah sebuah organisasi internasional yang bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan serta kerjasama di antara negara-negara di kawasan Asia Pasifik. Saat ini APEC memiliki 21 anggota dari negara-negara yang terletak di Asia dan Pasifik dan berkantor pusat di Singapura. APEC memiliki beberapa manfaat untuk Indonesia, antara lain untuk meningkatkan hubungan dengan negara-negara anggota APEC dan sarana peningkatan investasi.

Manfaat Uni Eropa

Uni Eropa adalah organisasi antar pemerintahan dengan anggota 28 negara Eropa. Uni Eropa bukan sebuah negara federal atau organisasi internasional dalam pengertian tradisional, tetapi sebuah badan otonom di antara keduanya. Hal ini berarti masing-masing negara tetap berdaulat, tetapi mereka menggabungkan kedaulatan untuk mendapatkan kekuatan yang lebih besar.

Manfaat terbesar yang didapat anggota dengan dibentuknya Uni Eropa adalah menghilangkan hambatan keluar masuk barang dari negara anggota sehingga meningkatkan perekonomian diantara anggotanya.

Terimakasih pak atas materi ny 🙏

Wardah nurmala mengatakan...

Assalamualaikum
Nama: wardah nurmala
Kelas:9b
Ket:hadir


Manfaat MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN)
MEA merupakan pasar bebas di kawasan asia tenggara. Sesuai dengan namanya, negara-negara yang tergabung di MEA adalah negara-negara ASEAN. Dalam MEA, seluruh negara anggota diperbolehkan menjual barang dan jasa ke seluruh anggota tanpa tarif. Selain barang-barang, jasa juga termasuk dalam kategori yang "dijual" di MEA. Oleh karena itu muncul tenaga kerja profesional dari luar negeri, misalnya dokter, akuntan, pengacara bahkan guru. Selain itu, MEA memungkinkan negara-negaranya untuk membentuk pasar tunggal sehingga kompetisi meningkat diantara anggota.

MEA dibentuk pada tahun 2015. Untuk Indonesia, MEA adalah peluang dan tantangan. MEA dianggap sebagai peluang karena dengan adanya MEA, kesempatan bagi produsen dalam negeri untuk memperluas jangkauan pasar semakin besar. Di sisi lain, MEA juga merupakan tantangan karena barang-barang Indonesia masih banyak yang belum mampu bersaing di luar negeri. MEA akan berhasil jika pemerintah, produsen dan konsumen dalam negeri bekerja sama membangun produk-produk dalam negeri terutama usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Manfaat AFTA (Asean Free Trade Area)
AFTA adalah kesepakatan dari negara-negara ASEAN untuk membentuk kawasan perdagangan bebas guna meningkatkan daya saing ekonomi di kawasan regional ASEAN. Dengan adanya AFTA, ASEAN berharap dapat menjadi basis produksi dunia dengan menciptakan pasar regional untuk 500 juta penduduk ASEAN. AFTA dibentuk pada tahun 1992 di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke IV di Singapura.

Tujuan pembentukan AFTA:

1. Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga ASEAN memiliki daya saing tinggi di tingkat global.

2. Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN

3. Meningkatkan ketertarikan investasi dari negeri dalam bentuk foreign direct investment.

Manfaat APEC (Asia Pasific Economic Cooperation)
APEC adalah sebuah organisasi internasional yang bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan serta kerjasama di antara negara-negara di kawasan Asia Pasifik. Saat ini APEC memiliki 21 anggota dari negara-negara yang terletak di Asia dan Pasifik dan berkantor pusat di Singapura. APEC memiliki beberapa manfaat untuk Indonesia, antara lain untuk meningkatkan hubungan dengan negara-negara anggota APEC dan sarana peningkatan investasi.

Manfaat Uni Eropa
Uni Eropa adalah organisasi antar pemerintahan dengan anggota 28 negara Eropa. Uni Eropa bukan sebuah negara federal atau organisasi internasional dalam pengertian tradisional, tetapi sebuah badan otonom di antara keduanya. Hal ini berarti masing-masing negara tetap berdaulat, tetapi mereka menggabungkan kedaulatan untuk mendapatkan kekuatan yang lebih besar.

Manfaat terbesar yang didapat anggota dengan dibentuknya Uni Eropa adalah menghilangkan hambatan keluar masuk barang dari negara anggota sehingga meningkatkan perekonomian diantara anggotanya.

Terimakasih
Wassalamu'alaikum

Delvani Puspita Sari mengatakan...

Assalamualaikum
Nama: Delvani Puspita Sari
Kelas: 9B
Jawab:

A. MEA
MEA dibentuk pada tahun 2015. Untuk Indonesia, MEA adalah peluang dan tantangan. MEA dianggap sebagai peluang karena dengan adanya MEA, kesempatan bagi produsen dalam negeri untuk memperluas jangkauan pasar semakin besar.

B. AFTA
AFTA adalah kesepakatan dari negara-negara ASEAN untuk membentuk kawasan perdagangan bebas guna meningkatkan daya saing ekonomi di kawasan regional ASEAN.

C.APEC
APEC adalah sebuah organisasi internasional yang bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan serta kerjasama di antara negara-negara di kawasan Asia Pasifik.

D. UNI EROPA
Manfaat terbesar yang didapat anggota dengan dibentuknya Uni Eropa adalah menghilangkan hambatan keluar masuk barang dari negara anggota sehingga meningkatkan perekonomian diantara anggotanya.

Terimakasih dan wassalamu'alaikum wr.wb

Fadli Al Farizi mengatakan...

Assalamualaikum
Nama : Fadli Al Farizi
Kelas : 9B
Ket : Hadir
Tanggal : 20-januari-2023
Jawab:
1. Meningkatkan pendapatan negara.
2. Menjaga kestabilan harga dalam negeri.
3. Memperluas ketersediaan lapangan kerja.
4. Mempercepat pembangunan nasional.
5. Alih teknologi.

Fachri Al Puraka mengatakan...

Assalamu'alaikum Wr Wb
Nama:Fachri Al Puraka
Kls:9B
Ket:hadir
Jawaban
Manfaat MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN)

MEA merupakan pasar bebas di kawasan asia tenggara. Sesuai dengan namanya, negara-negara yang tergabung di MEA adalah negara-negara ASEAN. Dalam MEA, seluruh negara anggota diperbolehkan menjual barang dan jasa ke seluruh anggota tanpa tarif. Selain barang-barang, jasa juga termasuk dalam kategori yang "dijual" di MEA. Oleh karena itu muncul tenaga kerja profesional dari luar negeri, misalnya dokter, akuntan, pengacara bahkan guru. Selain itu, MEA memungkinkan negara-negaranya untuk membentuk pasar tunggal sehingga kompetisi meningkat diantara anggota.

MEA dibentuk pada tahun 2015. Untuk Indonesia, MEA adalah peluang dan tantangan. MEA dianggap sebagai peluang karena dengan adanya MEA, kesempatan bagi produsen dalam negeri untuk memperluas jangkauan pasar semakin besar. Di sisi lain, MEA juga merupakan tantangan karena barang-barang Indonesia masih banyak yang belum mampu bersaing di luar negeri. MEA akan berhasil jika pemerintah, produsen dan konsumen dalam negeri bekerja sama membangun produk-produk dalam negeri terutama usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Manfaat AFTA (Asean Free Trade Area)

AFTA adalah kesepakatan dari negara-negara ASEAN untuk membentuk kawasan perdagangan bebas guna meningkatkan daya saing ekonomi di kawasan regional ASEAN. Dengan adanya AFTA, ASEAN berharap dapat menjadi basis produksi dunia dengan menciptakan pasar regional untuk 500 juta penduduk ASEAN. AFTA dibentuk pada tahun 1992 di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke IV di Singapura.

Tujuan pembentukan AFTA:

1. Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga ASEAN memiliki daya saing tinggi di tingkat global.

2. Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN

3. Meningkatkan ketertarikan investasi dari negeri dalam bentuk foreign direct investment.

Manfaat APEC (Asia Pasific Economic Cooperation)

APEC adalah sebuah organisasi internasional yang bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan serta kerjasama di antara negara-negara di kawasan Asia Pasifik. Saat ini APEC memiliki 21 anggota dari negara-negara yang terletak di Asia dan Pasifik dan berkantor pusat di Singapura. APEC memiliki beberapa manfaat untuk Indonesia, antara lain untuk meningkatkan hubungan dengan negara-negara anggota APEC dan sarana peningkatan investasi.

Manfaat Uni Eropa

Uni Eropa adalah organisasi antar pemerintahan dengan anggota 28 negara Eropa. Uni Eropa bukan sebuah negara federal atau organisasi internasional dalam pengertian tradisional, tetapi sebuah badan otonom di antara keduanya. Hal ini berarti masing-masing negara tetap berdaulat, tetapi mereka menggabungkan kedaulatan untuk mendapatkan kekuatan yang lebih besar.

Manfaat terbesar yang didapat anggota dengan dibentuknya Uni Eropa adalah menghilangkan hambatan keluar masuk barang dari negara anggota sehingga meningkatkan perekonomian diantara anggotanya.

Terimakasih pak atas materi ny 🙏

Davi mengatakan...

Nama: M.Davi Devadra.H
Kelas: 9B

Jawaban
Manfaat MEA (Masyarakat Ekonomi ASEAN)
MEA merupakan pasar bebas di kawasan asia tenggara. Sesuai dengan namanya, negara-negara yang tergabung di MEA adalah negara-negara ASEAN. Dalam MEA, seluruh negara anggota diperbolehkan menjual barang dan jasa ke seluruh anggota tanpa tarif. Selain barang-barang, jasa juga termasuk dalam kategori yang "dijual" di MEA. Oleh karena itu muncul tenaga kerja profesional dari luar negeri, misalnya dokter, akuntan, pengacara bahkan guru. Selain itu, MEA memungkinkan negara-negaranya untuk membentuk pasar tunggal sehingga kompetisi meningkat diantara anggota.
MEA dibentuk pada tahun 2015.
Untuk Indonesia, MEA adalah peluang dan tantangan. MEA dianggap sebagai peluang karena dengan adanya MEA, kesempatan bagi produsen dalam negeri untuk memperluas jangkauan pasar semakin besar. Di sisi lain, MEA juga merupakan tantangan karena barang-barang Indonesia masih banyak yang belum mampu bersaing di luar negeri. MEA akan berhasil jika pemerintah, produsen dan konsumen dalam negeri bekerja sama membangun produk-produk dalam negeri terutama usaha mikro, kecil dan menengah (UMKM).

Manfaat AFTA (Asean Free Trade Area)
AFTA adalah kesepakatan dari negara-negara ASEAN untuk membentuk kawasan perdagangan bebas guna meningkatkan daya saing ekonomi di kawasan regional ASEAN. Dengan adanya AFTA, ASEAN berharap dapat menjadi basis produksi dunia dengan menciptakan pasar regional untuk 500 juta penduduk ASEAN. AFTA dibentuk pada tahun 1992 di Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke IV di Singapura.

Tujuan pembentukan AFTA:
1. Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga ASEAN memiliki daya saing tinggi di tingkat global.
2. Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN
3. Meningkatkan ketertarikan investasi dari negeri dalam bentuk foreign direct investment.
Manfaat APEC (Asia Pasific Economic Cooperation)
APEC adalah sebuah organisasi internasional yang bertujuan untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan serta kerjasama di antara negara-negara di kawasan Asia Pasifik. Saat ini APEC memiliki 21 anggota dari negara-negara yang terletak di Asia dan Pasifik dan berkantor pusat di Singapura. APEC memiliki beberapa manfaat untuk Indonesia, antara lain untuk meningkatkan hubungan dengan negara-negara anggota APEC dan sarana peningkatan investasi.

Manfaat Uni Eropa
Uni Eropa adalah organisasi antar pemerintahan dengan anggota 28 negara Eropa. Uni Eropa bukan sebuah negara federal atau organisasi internasional dalam pengertian tradisional, tetapi sebuah badan otonom di antara keduanya.
Hal ini berarti masing-masing negara tetap berdaulat, tetapi mereka menggabungkan kedaulatan untuk mendapatkan kekuatan yang lebih besar.
Manfaat terbesar yang didapat anggota dengan dibentuknya Uni Eropa adalah menghilangkan hambatan keluar masuk barang dari negara anggota sehingga meningkatkan perekonomian diantara anggotanya.

Afien mengatakan...

Nama afien Muhammad abdallah
Kelas 9B
Ket hadir
Jawab
-MEA:mempererat perekonomian indonesia antar negara asean

-AFTA:Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga produk ASEAN memiliki daya saing kuat di pasar global, Menarik lebih banyak Foreign Direct Investment (FDI), Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN (intra-ASEAN Trade).

-APEC:Meningkatkan perdagangan dan investasi antar anggota, Menjalankan kebijakan ekonomi secara sehat dengan tingkat inflasi rendah, engurangi dan mengatasi sengketa ekonomi perdagangan.

-UNI EROPA:Manfaat MEA bagi negara-negara ASEAN yang pertama adalah dapat meningkatkan laba atau keuntungan suatu negara.

Wassalamualaikum

Unknown mengatakan...

Assalamualaikum Wr Wb
Nama: Getar Geleghar Riyanto
Kelas: 9B
Ket: Hadir
Jawaban:
-MEA
Memudahkan untuk meningkatkan laba dan keuntungan negara-negara ASEAN

-AFTA
Sebuah pasar bebas yang dibuat oleh negara-negara ASEAN untuk meningkatkan daya saing ekonomi.

-APEC
Menumbuhkan ekonomi dan kesejahteraan serta kerja sama antara negara-negara Asia Pasifik

-Uni Eropa
Bertujuan untuk menghapuskan batas keluar masuk barang dari anggota negara untuk meningkatkan perekonomiannya.

Terimakasih atas materinya
Wassalamualaikum Wr Wb

Anonim mengatakan...

Nama Fahri Wijaya
Kelas 9B
Ket hadir
Jawab
-MEA:mempererat perekonomian indonesia antar negara asean

-AFTA:Menjadikan kawasan ASEAN sebagai tempat produksi yang kompetitif sehingga produk ASEAN memiliki daya saing kuat di pasar global, Menarik lebih banyak Foreign Direct Investment (FDI), Meningkatkan perdagangan antar negara anggota ASEAN (intra-ASEAN Trade).

-APEC:Meningkatkan perdagangan dan investasi antar anggota, Menjalankan kebijakan ekonomi secara sehat dengan tingkat inflasi rendah, engurangi dan mengatasi sengketa ekonomi perdagangan.

-UNI EROPA:Manfaat MEA bagi negara-negara ASEAN yang pertama adalah dapat meningkatkan laba atau keuntungan suatu negara.

Wassalamualaikum